Rabu, 30 Desember 2015

Pantai Pok Tunggal, Surga Tersembunyi yang Menantang Nyali

Memang sulit untuk sampai di pantai ini , dengan jalan yang sempit diapit oleh dua bukit karang dan bebatuan inilah yang menantang nyali. Ketika sampai disana kita akan diberi pemandangan yang indah sekali dengan warga yang sangat ramah, pasir putih yang berdesir dan suara gemuruh ombak yang santer ditelinga inilah yang membuat hati merasa tenang. 

Warga sekitaran Pantai ini pun mencari rezeki dengan mencari rumput laut di tepian pantai dengan ombak yang sangat amat ganas warga pun tak peduli nyawanya demi menafkahi keluarganya. Ketika malam menjelang suasana di pantai ini menjadi tenang hanya sebuah gemuruh ombak lah yang terdengar, walau listrik belum sampai ke Pantai Pok Tunggal warga sekitar pun menghangatkan malamnnya dengan lampu yang redup dari bantuan genset dan cahaya bulan. 

Untuk bisa mencapai sana jika kita berangkat dari DIY YOGYAKARTA kita bisa menyewa kendaraan roda dua atau roda empat, tetapi jika memakai kendaraan roda empat disarankan berhati-hati karena jalanan yang sempit dan bebatuan. Dari DIY YOGYAKARTA kita mengarah Gunung Kidul, disana kita melewati tempat wisata yang sudah santer di telinga "Gua Pindul" dan beberapa tempat wisata lainya. Selain pantai Pok Tunggal terdapat pantai-pantai lain bertetanggan dengan Pok Tunggal, seperti Pantai Siung yang biasa digunakan untuk Rock Climbing dan Pantai Jogan disana terdapat air terjun yang langsung turun ke laut walau hanya berketinggian kurang lebih 1-2 meter.


Posted By : Erlangga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar